Blogspot dihapus samadengan Kecewa

Posted on

Yuk kita main matematika sederhana

Blogspot + kostumisasi  + time = PR2 ……………. Persamaan pertama
PR2 + (affiliate link + adsense) = $ ……………… Persamaan kedua
TOS Google + 0 = dihapus ……………………… Persamaan ketiga
Dihapus = kecewa …………………………. Persamaan keempat

Pertanyaan :

Buktikan nilai akhir PR2 jika diketahui  Nilai TOS Goolge > dari apapun (jika melanggar) dan hasilnya selalu nol Ket : Rumus TOS Google selalu bertanda negative (jika melanggar)

Jawaban

Asumsi
TOS google > PR2, maka hasilnya
PR2 – TOS Google = 0 atau – TOS Google + PR2 = 0 (menjadi persamaan lima)
Maka menjadi,
PR2 = TOS Google + 0 (lihat persamaan ketiga)
PR2 = dihapus = kecewa (Lihat persamaan empat)

Ya begitulah rumus matematika sederhana yang berhasil saya pecahkan sampai tidak tidur semalaman. Dimana saya menemukannya ?? ya ngarang aja.. hehehee

Mungkin ini bisa dijadikan pembelajaran sekaligus barometer bagi kita yang ingin mempunyai blog berflatform Blogger or blogspot tapi berkeinginan untuk mengkostumisasinya dengan sumber income tambahan seperti paid review or adsense etc..

Apa yang saya alami, yang  terjadi beberapa bulan yang lalu, yaitu google menghapus blog saya di blogspot kembali lagi terjadi baru-baru ini. Apesnya blog tersebut susah payah saya bangun bahkan ber-PR 2 hilang begitu saja (hiks hiks hiks)

Awalnya, saya agak kesulitan mengakses akun gmail saya yang terlebih dahulu terdirect ke halaman khusus. Di halaman tersebut kita memverifikasi kepemilikan akun dengan menggunakan nomor hp.  (seperti biasa jika google menghapus salah satu blog kita di blogspot pasti begini jadinya)

Inputkan nomor hp kita di form tersebut, tunggu beberapa detik hingga google mengirim sejumlah kode agar kita bisa mengakses akun , kemudian login seperti biasa.

Nah, pada saat membaca salah satu email, mata saya tertuju email dari Tim Blogger, isinya sebagai berikut :

Halo,
blog Anda di http://1234567890blablabla.blogspot.com/ telah 
ditinjau dan terbukti melanggar Persyaratan 
Layanan karena: SPAM. Berdasarkan persyaratan ini, 
kami telah menghapus blog dan URL-nya tidak dapat diakses lagi.
Untuk informasi selengkapnya, tinjau sumber daya berikut:
Persyaratan Layanan blogger: http://blogger.com/terms.g
Kebijakan Konten blogger: http://blogger.com/content.g
-Tim blogger

Alamak, SPAM??? Hahahahahaha (ketawa tapi sedikit sedih) Tanya kenapa ! Kecewa Berat saya dengan blablabala…

Memang yang namanya gratis selalu membuat masalah, untuk itu kita harus pintar-pintar membuat strategi. Cara saya, akun adsense lain, akun blog untuk blogger lain (kalau perlu ini buat dua atau lebih) yah.. sesuai kebutuhanlah, ^^ agar salah satu bermasalah yang lain anteng-anteng aja

Hingga sampai saat ini saya selalu mengklik “pulihkan” tapi sampai sekarang belum ada respon dari pihak yang terkait,, memang tidak kenal ampun, jika saya bosan, ya.. diikhlaskan saja deh

Kepikiran untuk kedepannya agar men-selfhost-kan blog selanjutnya, agar tidak terlalu tergantung dengan google yang terus menuntut kita mengikuti semua TOSnya. Ya.. begitulah, namanya juga Blog gratis yang digunakan untuk bisnis harus selalu tunduk dengan semua aturan Big Boss

3 comments

  1. menurut saya blog dihapus selama yg saya alami karena iklan banyak, terus url di redirect kesitus lain atau juga situs dewasa tetapi tidak menggunakan warning ban pada blog loe serta itu utk semua jenis kategori situs dgn jenis spam,menyebar link yg tdk wajar,spamming keyword,bnyk artikel tdk updated,serta copy paste situs orang dan pokoknya hindari semua itu agar selamat aja,dan sy juga ada 2 situs trafik 100k perhari ke2 nya situs forum bos dan nyesel gue gak backup dulu loe hehe, saya juga ada situs dewasa nie gan, dan kalau suka di add ya dan kalau tidak suka jgn tersinggung ok karena semua harus peace hehe dan juga makasi artikel anda yg bagus ulasannya dan tetap semangat ok berbloging ria karena saya juga begitu hehe, makasi waktunya bos thanks gbu.

Comments are closed.